SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI PEMERINTAH DESA SIMO

Artikel

Laporan Realisasi APBDes Desa Simo Tahun 2023

18 Januari 2024 11:55:13  Administrator  98 Kali Dibaca  Berita Desa

 

Realisasi Anggaran pendapatan dan belanja desa adalah pertanggungjawaban dari pemegang manajemen desa untuk memberikan informasi  tentang segala aktifitas dan kegiatan desa kepada masyarakat desa pemerintah atas pengelolaan dana desa dan pelaksanaan berupa rencana-rencana program yang dibiayai dengan uang desa. Dalam APBDesa berisi pendapatan, belanja dan pembiayaan desa.

Pada hari ini Kamis 11 Januari 2024 Pemdes Simo menggelar Musyawarah Laporan Realisasi Anggaran APBDES 2023 di gedung Balai Desa Simo. Hadir dalam rapat tersebut Camat kendal, Babinsa Kendal, Bhabinkamtibmas, Kepala Desa Simo, Ketua BPD Desa Simo beserta Anggota , Perwakilan Ketua Rt se Desa Simo, LPMD , Ibu Ketua Tim Penggerak PKK dan semua perangkat Desa.

Dalam Sambutanya Kades Sugino mengatakan “ Penggunaan Desa wajib dipertanggungjawabkan pada warga masyarakat secara langsung dan tidak langsung, serta dipublikasikan oleh Pemerintah Desa kepada masyarakat Desa di ruang publik yang dapat diakses masyarakat Desa yang dilakukan secara swakelola dan partisipatif dengan melibatkan peran serta masyarakat Desa.” Terang Kades.

Pelaporan penggunaan Dana Desa merupakan proses penyampaian data dan/atau informasi Dana Desa mengenai perkembangan, kemajuan setiap penggunaan Dana Desa.

Sarana Publikasi penggunaan Dana Desa dapat dilakukan melalui:

baliho;
papan informasi Desa;
media elektronik;
media cetak;
media sosial;
website Desa;
Musyawarah ( pertemuan bersama tokoh masyarakat )
Dan untuk melaksanakan ketentuan Pasal 103 Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 47 Tahun 2015 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, perlu menyusun dan menyampaikan Laporan Realisasi Pelaksanaan APBDesa tersebut.

Kepala Desa menyampaikan laporan realisasi pelaksanaan APB Desa kepada bupati/walikota setiap semester tahun berjalan.
Laporan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) untuk semester pertama disampaikan paling lambat pada akhir bulan Juli tahun berjalan.
Laporan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) untuk semester kedua disampaikan paling lambat pada akhir bulan Januari tahun berikutnya.
Dalam tempat yang sama Sekdes Desa Simo Kokok Wibowo membacakan realisasi anggaran APBDES 2023 dan disaksikan semua undangan acara berjalan lancar dan ditutup dengan Ramah tamah . ( HEP )

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Statistik

 Arsip Artikel

29 Juli 2013 | 242 Kali
Profil Desa
26 Agustus 2016 | 208 Kali
Sejarah Desa
07 November 2014 | 195 Kali
Pemerintahan Desa
24 Agustus 2016 | 192 Kali
Data Desa
21 Agustus 2023 | 179 Kali
Kelompok 874 MMD UB Mewujudkan Transformasi Komunitas Melalui Ragam Kegiatan Inovatif
24 Agustus 2016 | 177 Kali
Pemerintah Desa
26 Juli 2023 | 172 Kali
Profil BUMDes
29 Juli 2013 | 242 Kali
Profil Desa
24 Agustus 2016 | 192 Kali
Data Desa
30 April 2014 | 85 Kali
LKMD
20 April 2014 | 79 Kali
Panduan
29 Juli 2013 | 82 Kali
Lembaga Kemasyarakatan
20 April 2014 | 64 Kali
Peraturan Desa
20 April 2014 | 84 Kali
Peraturan Pemerintah

 Agenda

 Sinergi Program

 Aparatur Desa

Back Next

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Wilayah Desa

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jl. Raya Simo - Jogorogo
Desa : Simo
Kecamatan : Kendal
Kabupaten : Ngawi
Kodepos : 63261
Telepon :
Email : simo.kendal@gmail.com

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:74
    Kemarin:67
    Total Pengunjung:16.807
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:52.14.240.178
    Browser:Mozilla 5.0